Sekda Bulukumba Puji Kepemimpinan Bupati.




Suarindonesianews.com Bulukumba -- Koran inspirasi rakyat bersama dengan media lain, melakukan komunikasi sambung rasa dengan sekretaris daerah kabupaten Bulukumba, Muhammad Ali Saleng SH. M.Si, Mantan Kadis Pariwisata Bulukumba yang resmi dilantik menjabat sebagai Sekretaris Daerah Bulukumba, Rabu (8/12/2021) lalu.
Salah satu tugas sekretaris daerah adalah membantu kepala daerah dalam menyusun kebijakan dan mengkoordinasikan dinas lingkup daerah dan lembaga tekhnis, hal ini biasa bagi Muh Ali Saleng, karena beliau merupakan birokrat yang punya pengalaman, diberbagai bidang dan dinas serta memiliki integritas, dalam menjabarkan program selama bertugas dalam lingkup pemerintahan.

Ali Saleng menuturkan bahwa sejak kepemimpinan bupati Bulukumba, A. Muchtar Ali Yusuf tidak bisa dipungkiri kalau kabupaten Bulukumba mengalami banyak peningakatan pembangunan. Pasalnya pemkab Bulukumba mengalokasikan anggaran paling besar untuk pengembangan infrastruktur, karena ini merupakan kebutuhan mendasar bagi masyarakat. Selain itu target kedepan dan menjadi skala prioritas pemerintah daerah kabupaten Bulukumba yaitu, jalan, irigasi, sebagai pondasi dalam membangun, masyarakat yang siap sejajar bahkan lebih dengan kabupaten lainnya.

Sektor pariwisata juga menjadi bahagian dari crees program utama pemerintah Kabupaten Bulukumba sebagai sasaran peningkatan PAD, dan pendapatan masyarakat, melalui program UMKN, termasuk penunjang pengembangan perekonomian di kabupaten Bulukumba. Pada masa pemdemi covid, daerah lain minus perekonomiannya tapi Bulukumba surplus, karena ada UMKN yang menopang, Saat ini ada sekitar 52.000 UMKN di kabupaten Bulukumba mengalami perkembangan cukup baik. Ujar sekda kepada media ini.

Pria kelahiran Bulukumba 31 Desember 1968, ini
mengatakan peningkatan yang siknipikan perekonomian kabupaten Bulukumba sesuai data statistik Kabupaten Bulukumba mengalami penurunan angka kemiskinan dan pengangguran. Bahkan kabupaten Bulukumba mampu mengendalikan laju inflasi ditengah daerah bergulat, sampai saat ini Bulukumba berada ditataran angka 10 besar kabupaten kota di Indonesia yang punya tingkat inflasi relatif cukup rendah dibanding daerah lain.

Sekda Kabupaten Bulukumba tetap optimis bahwa, pembangunan infrastruktur, jalan, irigasi dan bahkan sektor pariwisata akan semakin berkembang dan masyarakat luas segera menikmatinya, daerah pariwisata Kabupaten ini tidak kalah dengan daerah lain, pantai yang terbentang, mulai dari perbatasan kabupaten bantaeng hingga berbatasan kabupaten Sinjai, pantai Kabupaten Bulukumba sangat strategis sebagai objek wisata, yang bisa menggenjot devisa Negara, pantai Bira dan sekitarnya, sedang dibangun berbagai fasilitas, Hotel jalan dan infrastruktur pendukung lainnya, termasuk sumber daya masyarakat.
Muh. Ali Saleng sebagai Sekda Kabupaten Bulukumba, memulai karirnya sebagai Aparatur Sipil Negara (ASN) dengan jabatan sebagai Kasubag Tata Pemerintahan Setdawilda Tingkat II pada Februari pada 1996.
Dua tahun kemudian, di tahun 1998, ia menjabat sebagai Kepala Seksi Penagihan di Dinas Pendapatan Daerah (Dispenda) Kabupaten Bulukumba.
Ali Saleng juga sempat menjabat sebagai Pj. Kepala Bagian Humas Sekretariat Daerah (Setda) Kabupaten Bulukumba pada tahun 2000.
Setelah itu ia menjabat sebagai Kasi Pengelolaan Data Elektronik pada tahun 2001.

Dua tahun menjabat, ia dimutasi menjadi Kasubid Telematika Bidang Pengolahan Data dan Perpustakaan pada 2003.
Ali Saleng juga pernah menjabat sebagai Camat di Kecamatan Ujungloe pada 2006 sampai 2008.
Pada saat itu juga ia sempat menjadi Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Desa (Kades) Desa Balleanging.
Selanjutnya pada 2008 Ali Saleng kembali berkantor di Kantor Bupati sebagai Kepala Bagian Hukum.
Kemudian pada 2012 ia diberi tanggungjawab sebagai staf ahli. 
Pada tahun itu juga Ali Saleng dipromosikan menjadi Kepala Badan Kepegawaian dan Diklat Daerah.
Ali Saleng memiliki pengalaman memimpin di berbagai Organisasi Perangkat Daerah (OPD). 

Selain sebagai Kepala BKD, ia juga sempat menjabat Plt.Kepala Dinas Kesehatan pada 2013.
Kemudian menjabat Kepala Dinas Catatan Sipil pada 2014 dan Sekretaris Dewan (Sekwan) pada 2015.
Dan pada tahun 2016 ia diberi tanggungjawab sebagai Kepala Dinas Pariwisata hingga ia terpilih menjadi Sekda.
Saat menjabat sebagai Kadis Pariwisata, Ali Saleng juga sempat dipercaya mengisi jabatan sebagai Plt.Kepala Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) pada 2019.

Sekertaris Daerah Kabupaten Bulukumba,  Muh. Ali Saleng, memiliki segudang pengalaman di Kabupaten ini,  sehingga bisa melakukan sinergitas dikalangan ASN Kabupaten Bulukumba,  dengan berbagai program Bapak Bupati Bulukumba Andi Muhtar Ali Yusuf, Periode lalu, selalu siap dalam menjalankan regulasi yang telah dicanangkan oleh bapak Bupati, yang kini masih calon Bursa Bupati Bulukumba  untuk periode 2024-2029. 

Sebagai Pelaksana Pemerintahan di Daerah, siapapun terpilih kita siap.  Namun Bapak Bupati Bulukumba Andi Muhtar Ali Yusuf, sebagai Bupati betul- betul membagi anggaran untuk pembangunan daerah sangat luar biasa, sehingga pemerataan pembangunan daerah terjadi, seperti irigasi yang dicanankan sistem pracetak, sehingga diyakini bisa bertahan hingga 50 tahun ketahanan konstruksi,  ujar sekda. Kita juga memiliki ruas panjang jalan Kabupaten  1200 km lebih. inilah yang kita pikirkan untuk alokasi perbaikan jalan, untuk jalan desa di serahkan ke desa masing-masing, diakuinya bahwa  pemerintah  kabupaten Bulukumba mengalami kemajuan ekonomi.berdasarkan data statistik pada pemerintahan saat ini.(tim)
Previous Post Next Post
Premium By Raushan Design With Shroff Templates